Rabu, 22 Juni 2022
Bulan Agustus sangat identik dengan semangat nasionalisme menjelang HUT RI. Sineas bertalenta Indonesia juga ikut mencurahkan jiwa nasionalisme melalui film biopik perjuangan pahlawan nasional. Berikut ini adalah rekomendasi film biopik pahlawan nasional yang wajib untuk ditonton.
Guru Bangsa Tjokroaminoto
Film Guru Bangsa Tjokroaminoto adalah salah satu film biopik pahlawan nasional yang digarap oleh sutrada Garin Nugroho. Sosok Oemar Said Tjokroaminoto ini diperankan oleh aktor yang bernama Reza Rahadian. Film yang meraih nominasi Piala Citra ini menceritakan tentang seorang tokoh Tjokro yang berani melepas status kebangsawanannya dan berjuang membangun organisasi Sarekat Islam.
Kemiskinan rakyat dan kesenjangan sosial pasca Tanam Paksa membuat Tjokro berjuang sangat keras untuk menyamakan hak rakyat. Simak kelanjutan kisah dari perjuangan Tjokro dalam sebuah film Guru Bangsa Tjokroaminoto di layanan streaming Netflix.

Jenderal Soedirman
Film Jenderal Soedirman merupakan sebuah film biopik sosok Jenderal Soedirman sebagai pemimpin perang gerilya dalam mempertahankan kemerdekaan Indonesia. Perjuangan Jenderal Soedirman sangat gigih meskipun menderita penyakit paru-paru.
Sutradara sekaligus penulis naskah, Viva Westi, menggaet Adipati Dolken sebagai pemeran tokoh Jenderal Soedirman. Apakah Adipati Dolken berhasil memerankan sosok asli dari Jenderal Soedirman? Simak kelanjutan kisah perjuangan Jenderal Soedirman dalam film Jenderal Soedirman.

Wage
Wage menceritakan tentang sebuah kisah biografi Wage Rudolf Supratman, pencipta lagu kebangsaan “Indonesia Raya“. Film yang bertema sejarah ini digarap oleh sutradara John De Rantau ini berhasil meraih nominasi Piala Citra. Film Wage menyajikan tentang kisah perjuangan dan semangat membara seorang Wage Rudolf Supratman dalam memperjuangkan kemerdekaan Bangsa Indonesia.
Dengan lagu dan biolanya, Wage berjuang demi kemerdekaan Bangsa Indonesia. Tidak hanya “Indonesia Raya“, Wage juga mengubah lagu perjuangan untuk mengobarkan semangat rakyat untuk melawan para penjajah, diantaranya adalah lagu “Indonesia Wahai Ibuku“, ” Di Timur Matahari, dan “R.A. Kartini”.

Itulah rekomendasi film biopik tentang pahlawan nasional yang bisa kamu saksikan di layanan streaming Netflix. Menonton film memanglah sangat menyenangkan, namun ada juga hal yang menyenangkan lainnya yaitu bermain slot. Bermain slot memanglah menyenangkan dan jika menang itu hanyalah bonus dari keberuntungan.